8 Rekomendasi Drama China Tentang Tentara Terbaik
Mia Anderson
Foto: 8 Rekomendasi Drama China Tentang Tentara Terbaik
Kisah kehidupan seorang tentara kadang juga menarik untuk disimak. Seorang tentara yang terkenal sangar dan tegas juga memiliki sisi romantis dan memiliki empati tinggi terhadap orang yang dicintainya.
Bebicara tentang tentara, kali ini isekun akan memberikan kalian rekomendasi drama China tentang tentara terbaik yang bisa coba kalian tonton. Tak hanya kisah cinta, namun kisah peperang serta segala sesuatu yang terjadi di kehidupan militer di angkat dalam beberapa drama yang akan kami rekomendasikan di bawah ini.
Berikut beberapa rekomendasi drama China tentang tentara terbaik yang bisa coba kalian tonton.
1. Arsenal Military Academy
- Rilis : 2019
- Genre : Action, Militery, War, Romance
- Episode : 48
- Pemeran : Bai Lu, Xu Kai, Li Chengbin, Wu Jiayi
Drama yang pertama sekali adalah Arsenal Military Academy yang tayang pada tahun 2019. Drama yang dibintangi oleh Bai Lu dan Xu Kai ini memiliki jumlah episode sebanyak 48 episode dan tayang di sebuah stasiun televisi China bernama iQiyi.
Ceritanya sendiri tentang seorang wanita cantik bernama Xie Xiang yang bergabung militer dengan berpura-pura menjadi seorang pria. Di sana ia bertemu dengan banyak orang seperti Gu Yanzhen dan juga seorang putra keluarga hebat bernama Shen Junshan.
Xie Xiang kemudian menghabiskan waktunya di akademi militer tersebut dengan teman-temannya. Ia bersama dua temannya mulai membentuk ikatan sebagai seorang prajurit dan terjun dalam berbagai konflik yang terjadi tanpa diketahui bahwa sejatinya Xie Xiang adalah seorang wanita.
2. Our Glamorous Time
- Rilis : 2018
- Genre : Drama, Romance
- Episode : 50
- Pemeran : Zhao Liying, Jin Han
Drama tentang tentara berikutnya adalah Our Glamour Times yang tayang pada tahun 2018 dan dibintangi oleh artis papan atas China Zhao Liying dan Jin Han. Drama ini di adaptasi dari sebuah Novel yang ditulis oleh Ding Mo yang berjudul sama.
Ceritanya tentang seorang tentara bernama Li Zhi Cheng yang diperitahkan oleh keluarganya untuk melanjutkan bisnis keluarganya berupa sebuah perusahaan bernama Ai Da. Awalnya lantaran tak memiliki latar belakang bisnis, Li Zhi Cheng dipandang tak akan mampu menjadi CEO oleh para karyawan perusahaan.
Baca juga : 5 Drama China Tentang Selir Kerajaan Terbaik Paling Dramatis
Namun Li Zhi Cheng kemudian meminta bantuan pada temannya yang sama-sama tentara bernama Li Qian. Li Qian sendiri merupakan seorang seorang perempuan yang memiliki kecerdasan dalam mengelola bisnis. Kemudian mereka membawa perusahaan Ai Da ke tahapan baru.
3. You Are My Hero
- Rilis : 2021
- Genre : Mistery, Romance, Drama
- Episode : 40
- Pemeran : Sandra Ma, Bai Jinting, Chen Hao
Drama yang satu ini juga merupakan salah satu drama tentang tentara terbaik yang bisa coba kamu tonton. Drama yang satu ini ditayangkan di iQiyi channel dan memiliki sebanyak 40 episode dengan genre Medical Romance.
Ceritanya tentang seorang dokter perempuan muda bernama Mi Ka yang baru lulus. Suatu ketika saat ia ingin membeli hadiah untuk orang tuanya di suatu toko permata. Terjadi sebuah insiden perampokan, tim SWAT dikerahkan untuk mengatasi hal tersebut.
Pada saat kejadian tersebut, Mi Ka kemudian bertemu dengan kapten pasukan SWAT bernama Xing Ke Lei. Pasukan khusus SWAT saat itu berhasil meringkus para perampok. Beberapa tahun kemudian Mi Ka berhasil menjadi ahli bedah medis dan mengikuti sebuah latihan dengan tim SWAT. Disitu ia kemudian kembali bertemu dengan kapten pasukan SWAT dan hubungan merekapun dimulai.
4. My Dear Guardian
- Rilis : 2021
- Genre : Drama, Military, Romance
- Episode : 40
- Pemeran : Johnny Huang, Li Qin, Nie Zi Hao
Buat kalian suka drama tentang kisah seorang tentara dengan wanita medis maka drama ini bisa menjadi tontonan menarik. Drama ini tayang di sebuah stasiun televisi China bernama iQiyi dan memiliki sebanyak 40 episode.
Ceritanya tentang kisah seorang komandan militer bernama Liang yang memiliki sifat yang sangat dingin terhadap orang-orang sekitarnya. Di sisi lain Xia Chu merupakan seorang tenaga medis yang memiliki sifat yang sangat lembut terhadap semua orang.
Mereka berdua bekerja di sebuah lembaga yang sama dengan tujuan untuk melindungi negaranya. Namun lantaran sikap mereka yang berbeda, timbul lah sebuah kisah cinta yang unik yang dijalani oleh pasangan ini.
5. Ace Troops
- Rilis : 2021
- Genre : Military, Romance, Drama
- Episode : 40
- Pemeran : Johnny Huang, Xiao Zhan, Elaine Zhong Chuxi
Drama Web berjudul Axe Trops ini juga bisa menjadi bahan tontona yang patut kamu pertimbangkan. Diperankan oleh salah satu artis tampan China Johnny Huang yang dikabarkan dekat dengan Dilraba Dimulrat dan drama ini juga menjadi salah satu pembahasan menarik di berbagai forum.
Ceritanya sendiri tentang dua sahabat baik yang bergabung pasukan militer bernama Gao Liang dan Gu Yi Ye. Mereka berdua jatuh cinta pada seorang gadis bernama Jiang Nan Zheng. Namun Gu Yi Ye akhirnya mengalah dan membiarkan Gao Liang yang menikahi Jiang Nan Zheng.
Setelah pernikahan sahabatnya, keduanya kemudian fokus untuk bekerja keras sebagai seorang militer dan membuat pasukan militer China menjadi lebih kuat dan menghapus semua aturan yang dirasa merugikan pihak militer.
6. The King Of Land Battle
- Rilis : 2019
- Genre : Military, Frienship, Life
- Episode : 50
- Pemeran : Chen Xiao, Wang Lei, Cui Bo
The King Of Land Battle merupakan drama yang cocok untuk kamu yang memiliki cerita menjadi tentara. Dalam drama yang satu ini akan dikisahkan tentang pentingnya persahabatan serta teman dalam menjalani kehidupan. Drama yang tayang pada tahun 2019 ini memiliki alur cerita tentang kehidupan yang cukup komplit.
Ceritanya mengenai Zhang Neng Liang yang merupakan seorang putra kedua dari sebuah keluarga kaya raya. Namun, lantaran tak berhasil lulus dalam mendaftar ke Universitas ia malah di anggap remeh oleh keluarganya sendiri lantaran kakanya merupakan seorang yang bisa dibanggakan.
Lantaran hal tersebut ia kemudian memutuskan untuk menjadi seorang tentara dan membuat jalannya sendiri. Namun siapa sangka di kehidupannya sebagai tentara ia malah menemukan kehidupan yang dia rasa lebih berharga.
7. The Glory Of Youth
- Rilis : 2021
- Genre : Military, Friendship
- Episode : 49
- Pemeran : Li Yi Feng, Oliver Chen, Xiao Yang
Drama berikutnya yang juga layak untuk menjadi salah satu bahan tontonan menarik bagi kamu adalah The Glory Of Youth yang tayang mulai 13 April yang lalu. Drama ini memiliki jalan cerita yang seru dan cocok bagi anak muda.
Ceritanya tentang sekelompok mahasiswa yang bergabung dengan tentara dan masuk ke sebuah pasukan yang diberi nama pasukan roket. Di bawah Naungan seorang tentara profesional, mereka kemudian dilatih untuk menjadi tentara yang hebat.
8. The Flaming Heart
- Rilis : 2021
- Genre : Action, Romance, Medical
- Episode : 24
- Pemeran : Zhang Hui Wen, Simon Gong, Zhou Yan Chen
Sebenarnya drama yang satu ini bukanlah tentang tentara ataupun militer tetapi tentang tim penyelamat kebakaran. Namun lantaran banyak mendapatkan respon positif dan menurut saya pribadi memang seru maka kami memasukkannya dalam list.
The Flaming Heart merupakan drama yang bercerita tentang Huo Yan yang telah lulus dari akademi pertahanan sipil dan kemudian menjadi seorang penyelamat kebakaran. Suatu ketika saat ia sedang bekerja menyelamatkan seorang wanita hamil di sebuah kecelakaan ia kemudian bertemu dengan Yan Lan yang merupakan seorang tenaga medis darurat.
Setelah bertemu di tragedi tersebut, Huo Yan kemudian malah sangat sering bertemu dengan Yan Lan lantaran mereka bekerja di divisi menangani bencana. Hal tersebut kemudian membuat keduanya terikat oleh suatu hal yang disebut dengan cinta (aseekkk).
Nah itulah beberapa rekomendasi drama China tentang tentara terbaik versi isekun. Semoga bermanfaat.
Finansial
Lihat SemuaMulai investasi saham dengan percaya diri! Dapatkan tips dan strategi investasi saham untuk pemula yang efektif dan menguntungkan. Baca artikel ini sekarang juga dan raih keuntungan maksimal!
Mia Anderson
Caritau kelebihan dan kekurangan kartu kredit yang perlu Anda ketahui sebelum menggunakannya. Dapatkan informasi lengkap dan objektif tentang kartu kredit dan bagaimana menggunakannya dengan bijak. Klik disini untuk membaca artikel lengkapnya!
Mia Anderson
Jangan biarkan inflasi menghancurkan investasi saham Anda! Dapatkan tips dan strategi untuk mengatasi dampak inflasi pada portofolio Anda. Baca artikel ini sekarang juga dan pelajari cara mengoptimalkan keuntungan investasi saham Anda di tengah inflasi.
Mia Anderson
Temukan 5 jenis investasi yang paling menguntungkan untuk masa depan Anda! Dapatkan informasi tentang investasi yang tepat untuk Anda dan mulai membangun kekayaan Anda sekarang juga. Baca artikel ini untuk mengetahui lebih lanjut!
Mia Anderson
Jalan Jalan
Lihat Semuakeindahan alam Indonesia yang luar biasa! Baca artikel ini untuk mengetahui 10 destinasi wisata alam terindah di Indonesia yang wajib dikunjungi. Dapatkan inspirasi untuk liburanmu dan jelajahi keindahan alam Indonesia!
Mia Anderson
Dapatkan tips dan trik membuat itinerary liburan yang efektif untuk liburan yang tak terlupakan! Simak artikel ini untuk mengetahui cara membuat rencana liburan yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Mia Anderson
Cari hotel murah di Bali dekat pantai? Kami punya 10 rekomendasi hotel murah di Bali yang dekat dengan pantai! Baca artikel ini untuk mengetahui tips dan trik mendapatkan hotel murah di Bali dekat pantai. Klik disini untuk membaca dan dapatkan liburan impianmu!
Mia Anderson
Cari hotel murah di Bali? Kami punya 10 rekomendasi hotel murah di Bali yang bikin liburanmu lebih hemat! Baca artikel ini untuk mengetahui tips dan trik mendapatkan hotel murah di Bali. Klik disini untuk membaca!
Mia Anderson
Dapatkan liburan yang lebih seru dan efektif dengan membuat itinerary yang tepat! Simak artikel ini untuk mengetahui 5 cara membuat itinerary liburan yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Klik sekarang dan buat liburanmu lebih menyenangkan!
Mia Anderson
Game
Travelling
Lihat SemuaAugust 5, 2024
5 Rekomendasi Hotel Murah di Bali yang bisa Bikin Liburanmu jadi Lebih Hemat!
August 5, 2024
Buat Liburanmu Lebih Seru! 5 Cara Membuat Itinerary Liburan yang Tepat
Aplikasi
Lihat SemuaAplikasi Produksi Musik Terbaik untuk Produser di Tahun 2024
Temukan aplikasi produksi musik terbaik untuk tahun 2024 dan tingkatkan keterampilan produksi Anda. Dari GarageBand hingga Ableton Live, pelajari tentang fitur-fitur canggih, alat-alat intuitif, dan kolaborasi yang ditawarkan oleh aplikasi-aplikasi ini. Dengan studi kasus yang menarik dan strategi praktis, panduan ini akan membantu Anda memanfaatkan teknologi untuk menciptakan musik yang luar biasa.
Desain Rumah dengan Augmented Reality: Alat dan Aplikasi Penting di Tahun 2024
Eksplorasi alat dan aplikasi Augmented Reality (AR) terbaru untuk mendesain rumah di tahun 2024. Temukan bagaimana AR mengubah industri desain interior, menawarkan visualisasi imersif, dan membantu menciptakan ruang yang menakjubkan. Pelajari aplikasi AR populer, alat canggih, manfaat, tantangan, dan temukan inspirasi untuk proyek desain rumah Anda selanjutnya
Populer
Lihat Semua1
3
4
5
6
9